Tanaman Kalanchoe

Bookmark and Share
Tanaman KalanchoeTanaman Kalanchoe mempunyai 2 tipe dasar yaitu Kalanchoe blossfeldiana dan K. manginii hibrid (cocor bebek). K. blossfeldiana lebih populer. Daun kalanchoe akan berubah menjadi kemerahan bila terkena cahaya matahari. Agar tanaman senantiasa menghasilkan bunga, pangkas ujung tanaman setelah berbunga, letakkkan tanaman ditempat yang terlindung, biarkan media mendekati kering selama sebulan kemudian letakkan di tempat yang terkena cahaya matahari dan beri air secara teratur.
Tipe:
  • Kalanchoe blossfeldiana, tanaman perdu yang dapat berbunga sepanjang tahun, hibrida yang tersedia mempunyai bunga warna putih, kuning, oranye, lilac, merah muda dan merah. Bunga akan muncul pada tanaman yang mencapai ketinggian 1-1,5 kaki. Varietas yang ada diantaranya Bali (merah), Fortynier (kuning) Mistral (lilac), Tarantella (oranye) dan Vesuvius (merah). Jenis lain yang mempunyai bentuk mini, (sekitar 6 inci), dengan bunga warna merah meliputi Tom Thumb, Compact Liliput dan Marguerethe.
  • K. manginii, mempunyai daun yang tebal dengan bunga bentuknya seperti bel, varietas yang ada diantaranya Tessa, Windy dan Shinano.
Tips:
  • Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 50 F
  • Cahaya cukup
  • Pengairan teratur, kecuali saat pengaturan bunga
  • K. blossfeldiana tidak membutuhkan pengkabutan teratur
  • Penggantian media bila perlu
  • Perbanyakan dengan stek batang, anakan.

{ 3 komentar... Views All / Send Comment! }

Unknown mengatakan...

artikelnya bagus sangat bermanfaat bagi kami, dan saya dari kebun bibit mau menawrakan beberapa tanaman hias bunga kalanchoe , dan bisa untuk menambah koleksi bunga kalanchoe anda dirumah, dan bila anda minat bisa kunjungi web / link kami http://kebunbibit.id/kalanchoe/

Unknown mengatakan...

kunjungi forumnya orang yang suka berkebun , ada tanaman GRATIS setiap minggunya www.tanaman.id

Unknown mengatakan...

artikelnya bagus dan sangat bermanfaat bagi kami, saya dari kebunbibibt mau menawarkan beberapa tanaman hias yang indah - indah, caranya mudah kunjungi saja https://kebunbibit.id/

Posting Komentar